Mengenal Lebih Dekat Sosok Hari Nur Yulianto

Salah satu striker lokal yang sedang naik daun pada Liga 1 2020 kali ini adalah Hari Nur Yulianto yang bermain untuk PSIS Semarang. Mungkin belum banyak orang yang mengetahui tentang sosok Hari Nur ini. Oleh karena itu, dalam kesempatan kali ini akan coba mengenal lebih dekat sosok Hari Nur Yulianto yang dilansir dari berita bola :
- Hari Nur Yulianto Sosok Suami Idaman
Selain terkenal dengan permainannya yang gemilang di lapangan, Hari Nur Yulianto ternyata merupakan sosok suami idaman. Ia memiliki keluarga yang sangat harmonis dengan istri dan kedua anaknya. Hal ini bisa dilihat dari kesehariannya di rumah terutama saat kompetisi Liga 1 2020 dihentikan sementara akibat virus Corona. “Kegiatan saya lebih banyak tidur. Makan, tidur, cuci baju, ngepel. Soalnya kalau tidak ngepel tidak dikasih makan istri. Diberikan program latihan oleh pelatih. Sebisa mungkin kita ikuti programnya,” ujar Hari Nur Yulianto seperti yang dikutip dari https://www.bolanusantara.com/. Selain selalu membantu aktvitas istri sehari-hari di rumah, ia juga sangat dekat dengan kedua anaknya.
- Hari Nur Yulianto Sudah Tidak Sabar Ingin Segera Berduet Kembali Dengan Bruno Silva
Sebagai sesama ujung tombak di PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto sudah tidak sabar ingin segera berduet kembali dengan rekannya Bruno Silva. Ia mengaku bahwa sosok Bruno Silva ini merupakan tandem terbaiknya di lini depan Laskar Mahes Jenar untuk membobol gawang lawan-lawannya. Sehingga tidak aneh, kalau mereka berdua ini ini disebut duet mematikan pada kompetisi Liga 1 2020 kali ini. “Dia (Bruno Silva) orang yang menyenangkan, banyak bercanda juga,” kata Hari Nur Yulianto.
- Idola Hari Nur Yulianto
Kabar meninggalnya Didi Kempot pada 5 Mei 2020 tentunya mengagetkan banyak orang, termasuk Hari Nur Yulianto. Ia mengaku sangat mengidolakannya dan banyak lagu-lagu hasil karyanya yang ia sukai. “Sejak masih duduk di bangku SMP, saya sudah mengidolakan beliau. Lagu-lagunya memang sesuai dengan keadaan, tidak ada dilebih-lebihkan,” ujar Hari Nur Yulianto. “Kalau bertemu bertatap muka dengan beliau belum pernah. Namun, saya yakin beliau sosok yang sederhana dan begitu merakyat,” tambah Hari Nur.